Langsung ke konten utama

Postingan

Sinergitas TNI-POLRI Dalam Mengamankan Aksi Damai Bela Palestina Di Titik Nol Kilometer Yogyakarta

  Yogyakarta - Personel Koramil 12/Gondomanan Kodim 0734/Kota Yogyakarta turut serta memantau dan melaksanakan pengamanan jalannya kegiatan aksi Damai Perjuangan Palestina yang digelar oleh Forum Ukhuwah Islamiyah DIY, bertempat di Titik Nol Kilometer Yogyakarta, Kelurahan Ngupasan, Kemantren Gondomanan, Kota Yogyakarta, Sabtu (19/04/2025). Dalam Aksinya massa yang tergabung dalam Forum Ukhuwah Islamiyah DIY menyampaikan orasi dan doa sebelum konvoi, koordinator aksi damai perjuangan bela Palestina juga menghimbau kepada aksi agar tidak berbuat hal- hal yang tidak dibenarkan selama aksi Damai. Selesai menyampaikan orasi dan doa untuk rakyat Palestina,massa aksi melaksanakan Konvoi dengan rute Start Titik Nol kilometer, Jln. Pangurakan,jln Pekapalan, Jln. Ibu Ruswo, Jln. Brigjen Katamso dan Jln. P.Senopati Finish Titik Nol Kilometer. Berkaitan dengan aksi tersebut, Personel Kodim 0734/Kota Yogyakarta membantu kepolisian khususnya Polresta Yogyakarta bersama - sama bersinergi untuk m...
Postingan terbaru

Babinsa Jalin Silaturahmi Bersama Warga Binaan

Yogyakarta - Babinsa Koramil 04/Danurejan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Kopka Rulianto melaksanakan Komunikasi Sosial bersama Warga masyarakat dengan tujuan menciptakan kedekatan bersama Warga Binaan, bertempat di Wilayah Kelurahan Tegal panggung, Kemantren Danurejan, Kota Yogyakarta, Minggu (20/4/2025).   Kopka Rulianto menjelaskan, bahwa kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal Warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada Warga Binaannya agar Warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa. Selain itu kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mencari Informasi dan mengetahui perkembangan situasi di Wilayah Binaannya.   “Kegiatan Komsos ini dilakukan karena sudah menjadi Tugas pokok sebagai seorang Babinsa yang senantiasa melaksanakan Komsos untuk mencari Informasi dan sebagai sarana bersilaturahmi kepada Warga supaya lebih dekat dan bisa menjalin kebersamaan,” jelasnya.   “Untuk mencerminkan rasa Kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kep...

Babinsa Koramil 02/Tegalrejo PAM Ibadah Minggu Paskah Ciptakan Suasana Aman

  Yogyaakarta - Babinsa Koramil 02/Tegalrejo Kodim 0734/Kota Yogyakarta Kopka Supriyanto bersinergi dengan Babinkamtibmas Polsek Tegalrejo melaksanakan pengamanan perayaan Paskah, di Gereja Kristen Jawa Bambu, Kelurahan Tegalrejo, Kemantren Tegalrejo Kota Yogyakarta, Minggu (20/04/2025).   Kopka Supriyanto mengatakan, sudah menjadi kewajiban Babinsa sebagai aparat kewilayahan membantu jalannya pengamanan di wilayah binaannya. Tujuan dari pengamanan ini adalah untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap umat Kristiani dalam melaksanakan Ibadah Minggu paskah.   “Ini merupakan upaya deteksi dan cegah dini terhadap ancaman yang mungkin timbul pada kegiatan Ibadah tersebut,” ujarnya.   “Sebagai aparat teritorial Babinsa mempunyai kewajiban untuk melaksanakan pembinaan teritorial di desa binaanya, serta berperan aktif dalam menyelesaikan berbagai permasalahan yang ada di masyarakat,” pungkasnya.

Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Membaur Dengan Warga Laksanakan Ronda Malam

  Yogyakarta – Keamanan merupakan tanggung jawab seluruh lapisan masyarakat, namun kesadaran keamanan perlu dibangun dan dipupuk sehingga kepedulian terhadap keamanan lingkungan tetap terjaga. Seperti yang dilakukan Sertu Asep Dwi Wahyu Babinsa Sosromenduran Koramil 14/Gedongtengen, membaur dengan warga melaksanakan Ronda Malam di Pos Kamling RW. 01 Sitisewu, Kelurahan Sosromenduran, Kemantren Gedongtengen. Sabtu (19/04/2025).   Kegiatan tersebut selain untuk membantu menjaga keamanan wilayah, juga untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat setempat, sehingga kehadiran Babinsa bisa dirasakan oleh masyarakat.   Pada kesempatan yang baik tersebut digunakan juga oleh Babinsa untuk sekedar memberi arahan tentang Kamtibmas kepada warga dan memberi motivasi agar warga lebih semangat dalam menjaga kondusifitas wilayah.   “Kepada warga yang giliran berjaga di Pos Kamling agar senantiasa selalu waspada dan melaksanakan kegiatan ronda malam secara intensif, serta jangan samp...

Ciptakan Rasa Aman Dan Nyaman Serta Mewujudkan Toleransi Umat Beragama, Babinsa Melaksanakan Pengamanan Ibadah Paskah

‎Yogyakarta - Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serda Purmana melaksanakan Kegiatan pengamanan umat Kristiani Ibadah Paskah 2025 dengan tema "Kebangkitan Kristus Mampukan kita Mewujudkan Kepedulian Sesama" bertempat di Gereja Katolik Hati Santa Perawan Maria Tak Bercela Jl. Kumetiran Kelurahan Pringgo kusuman, Kemantren Gedongtengen, Kota Yogyakarta, Sabtu (19/04/2025). ‎ ‎Kegiatan Ibadah dipimpin oleh Bapak Pdt. Aloysius Dwi Prasetyo Pr. yang diikuti lebih kurang 2000 orang  Jema’at. ‎ ‎Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Serda Purmana bersama Bhabinkamtibmas Polsek Gedongtengen melaksanakan pengamanan Ibadah Misa Paskah dengan penuh rasa tanggung jawab. Selama acara berlangsung, situasi tetap terkendali dan tidak ada insiden yang mengganggu. ‎ ‎Hal ini menunjukkan kerja sama yang baik antara aparat keamanan dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban saat ibadah berlangsung. ‎ ‎Setelah kegiatan pengamanan selesai, Serda Purmana mengatakan, bah...

Babinsa Kelurahan Wirobrajan Laksanakan Pengamanan Ibadah Refleksi Sabtu Sunyi

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Wirobrajan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serda Distanta melaksanakan kegiatan pengamanan ibadah Refleksi Sabtu Sunyi dengan tema "Merespon Duka Tetaplah Berkarya" di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Wirobrajan, Jl. Kapten Piere Tendean No. 55, Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Sabtu malam (19/04/2025).   Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memastikan keamanan dan kelancaran ibadah Refleksi Sabtu Sunyi. Dengan kehadiran Babinsa wilayah, diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi jemaat yang mengikuti ibadah.   Babinsa Kelurahan Wirobrajan bekerja sama dengan pihak gereja dan unsur pengamanan lainnya untuk memastikan keamanan dan kelancaran ibadah. Kegiatan ini juga menunjukkan sinergi yang baik antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban.   Dengan suksesnya pelaksanaan pengamanan ibadah Refleksi Sabtu Sunyi, Babinsa Kelurahan Wirobrajan menunjukkan komitmennya dalam men...

Babinsa Kadipaten Monitoring Lingkungan Warga Bersama Anggota Linmas

Yogyakarta - Di sela melaksanakan sambang kampung kadipaten Kulon Babinsa Kadipaten Koramil 11 /Kraton Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serka Hendriyanto melaksanakan silaturahmi dengan anggota linmas kelurahan Kadipaten. Sarana komunikasi ini dapat dipergunakan untuk memperat persaudaraan serta menjaga keamanan dan ketertiban dilingkungan warga masyarakat, Jumat (18/4/2025). Menurut Serka Hendriyanto keberadaan anggota linmas sangat penting tidak hanya menjaga ketahanan dan keamanan dilingkungan warga akan tetapi dapat meningkatkan kewaspadaan dini dengan memiliki sikap yang humanis. Peran lain yang bermanfaat adalah dapat menjaga sumber daya yang mendukung kepentingan warga masyarakat dan mencegah pengaruh yang dapat merugikan lingkungan. "Tugas dan tanggung jawab anggota linmas itu sangatlah mulia karena telah mendapatkan kehormatan dan kepercayaan untuk menjaga warga masyarakat. Bersama dengan anggota Koramil dan aparatur lainnya seperti Polsek dan Satpol PP untuk bersinergi dalam ...

Warung Angkringan Menjadi Sarana Komsos Yang Efektif

   Yogyakarta -Salah satu bagian tugas Binter (Bina Teritorial) adalah untuk menjaga kondusifitas wilayah, maka Serka Jiyan Babinsa Kelurahan Mantrijeron Koramil 09/Mantrijeron Kodim 0734/Yogyakarta melaksanakan giat Komsos dengan Bapak Rudi Warga Jogokaryan  RT 31 Rw 09, Kelurahan Mantrijeron, Kemantren Mantrijeron, Jumat ( 18/04/2025). Serka Jiyan mengatakan bahwa, tujuan Komsos tersebut adalah untuk mendekatkan anggota TNI dengan warga untuk bersinergi membangun Desa binaan Serka Jiyan juga mengajak warga menjaga keamanan lingkungan, sehingga setiap saat kondisi keamanan wilayah dapat terpantau dan dapat dikoordinasikan guna mencapai hasil yang maksimal. "Seorang aparat kewilayahan yang bertugas di wilayah diwajibkan harus mampu membaur dengan masyarakat dari berbagai kalangan dan itu adalah wajib," tegas Serka Jiyan. "Sinergitas antara TNI dan masyarakat wajib dilakukan dan terus ditingkatkan karena komunikasi itu penting untuk menjaga lingkungan tetap aman dan n...

Komunikasi Sosial Ciptakan Keakraban Antara Babinsa Dan Warga Binaan

Yogyakarta – Keakraban kepada warga binaan merupakan tugas pokok Babinsa, salah satunya yaitu dengan lakukan komunikasi sosial (Komsos) dalam menciptakan interaksi serta kekompakan antara Babinsa dan warga binaannya. Inilah yang dilakukan oleh Serka Hersunu Babinsa Koramil 01/Jetis, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, dalam menjalin silaturahmi dan rasa keakraban serta kebersamaan yang baik dengan warga  Rw 08 di wilayah binaan, Sabtu (19/04/2025). Serka Hersunu mengatakan, kegiatan ini mencerminkan rasa Kemanunggalan TNI khususnya Babinsa kepada masyarakat wilayah binaannya, yang bertujuan untuk menjalin silahturahmi dengan baik serta mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan masyarakat sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan. Ia juga menjelaskan bahwa dengan kegiatan komsos yang dilaksanakan ini, semoga dapat diterima positif oleh masyarakat. Dengan adanya Babinsa yang selalu memantau wilayah desa binaannya, Babinsa akan tah...

Yakinkan Wilayah Aman, Babinsa Laksanakan Patroli Dan Sambang Kamling

   Yogyakarta - Kegiatan Patroli dan Sambang Kamling yang dilakukan oleh Serda Thofan Purnomo bertujuan untuk meyakinkan situasi kondisi Kamtibmas wilayah binaan dalam keadaan aman. Ditengah aktifitas kewilayahannya Babinsa Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Serda Thofan Purnomo secara rutin melaksanakan Patroli dan Sambang Kamling, termasuk kali ini di Pos Ronda RW. 03 Jl. Faridan M Noto Kp. Beji Kel. Purwokinanti Kem. Pakualaman, Jum'at (18/4/2025). Disela kegiatannya Babinsa Serda Thofan Purnomo menuturkan, "Kegiatan seperti ini merupakan bagian dari Metode Pembinaan Teritorial di wilayah, baik diwaktu siang maupun malam dan hal ini juga menjadi media silaturahmi untuk mempererat hubungan antara Babinsa dengan warga masyarakat," tutur Babinsa. "Dengan selalu berada ditengah masyarakat, diharapkan akan mendapat kemudahan dan kelancaran dalam pelaksanaan tugas terkait informasi yang terjadi di wilayah, sehingga bisa lebih cepat mengambil tindakan apabila terjadi per...