Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2023

Danramil Babinsa Hadir Dalam Klarifikasi Lomba Desa

   Yogyakarta - Bertempat di Kelurahan Gunungketur Danramil 05/Pakualaman dan Babinsa Kelurahan Gunungketur menghadiri kegiatan Klarifikasi Lapangan dalam Rangka Lomba Desa/Kelurahan Tingkat Provinsi DIY Tahun 2023 yang diikuti 80 orang, Selasa (30/05/2023). Hadir dalam kegiatan GKRAA Paku Alam, Kepala Biro Bina Pemberdayaan Masyarakat Setda DIY, Asisten Pemerintahan dan Kesra Kota Yogyakarta, Kabag Tapem Kota Yogyakarta, Mantri Pamong Praja, Danramil, Kapolsek, Kepala KUA, Kepala Puskesmas, Mantri Anom, Staf Jawatan Keamanan Kemantren, Lurah Gunungketur, Lurah Purwokinanti, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Binmas Polresta Yogyakarta, Tim Juri Lomba Desa/Kelurahan Tingkat Provinsi DIY, Ketua LPMK, Ketua Kampung se Kel. Gunungketur, Ketua KTB Gunungketur, Ketua RW Se Kel. Gunungketur, Ketua TP PKK Gunungketur dan Tamu undangan. Dalam sambutannya GKRAA Paku Alam menyampaikan, "Terima kasih atas terpilihnya Kelurahan Gunungketur mewakili Kota Yogyakarta dalam lomba Desa/kelurahan tingkat pr

Babinsa Bumijo Hadiri Acara Gelar Karya Dan Seni SDN Vidya Qasana Bumijo Yogyakarta

Yogyakarta - Babinsa Koramil 01/JT Kodim 0734/Yogyakarta kelurahan Bumijo Koptu Rudi Haryono menghadiri acara gelar karya dan seni kerajinan, Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) Kearifan Lokal Sekolah Penggerak di SDN Vidya Qasana Jl. Tentara Pelajar No.23, Bumijo, Kemantren Jetis, Kota Yogyakarta, Rabu (31/05/2023). Kegiatan yang berlangsung berkat kerjasama SDN Vidya Qasana dan Dinas Dikpora Yogyakarta itu juga dihadiri Penilik Dinas Dikpora, Lurah Kelurahan Bumijo Kepala Sekolah, para guru, tokoh dan wali murid.  Dalam giat tersebut, Babinsa Bumijo Koptu Rudi Haryono melakukan pengamanan sekaligus monitoring gelar karya di SDN Vidya Qasana selaku penggerak di Kelurahan Bumijo. “Hasil yang dicapai yakni gelar karya seni serta kerajinan di SDN Vidya Qasana terjadi kolaborasi yang baik antara guru, siswa dan wali murid dalam hal peningkatan kualitas pendidikan serta pembelajaran lapangan,” ujarnya. Koptu Rudi Haryono berharap para siswa mampu dan bisa belajar sejak masih sek

Louncing Dapur Balita Kluwihi Bagehi

Yogyakarta -  Babinsa Kelurahan Demangan Sertu Rohman anggota Koramil 03/Gondokusuman Kodim 0734/Kota Yogyakarta menghadiri acara “Louncing Dapur Balita Kluwihi Bagehi” yang berlangsung di Balai Pertemuan Rw.11/Kampung Pengok Blok H Kelurahan Demangan Kemantren Gondokusuman. Dapur Balita merupakan sebagai salah satu solusi bagi pemantauan gizi dan kesehatan khususnya untuk pemberian makanan tambahan bagi balita yg selama ini diberikan melalui Posyandu, Selasa (30/05/2023).   Dalam acara tersebut Sertu Rohman mengungkapkan bahwa dapur Balita tumbuh dari swadaya masyarakat sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungannya. Bertujuan memantau tumbuh kembang anak melalui orang tua. Secara sosial untuk meningkatkan gotong-royong peduli bagi anak.   Sebagai individu yang rentan selama masa pandemic dan tujuan jangka panjang adalah dengan berbagi makanan yang bergizi secara rutin diharapkan juga untuk pencegahan Stunting. Sebuah gerakan aksi sosial dari oleh untuk masyarakat dalam upaya pemant

Danramil Kotagede Bersama Babinsa Hadiri Penutupan Por Korpri Cabor Sepak Bola

Yogyakarta - Pada kesempatan itu Danramil 08/Kotagede Kapten Kav Rusdin dan Babinsa Kelurahan Prenggan Serka Harmen mengikuti kegiatan “Penutupan POR KORPS Pegawai Negeri Cabor Sepak Bola” bertempat di Lapangan Karang Kelurahan Prenggan, Kotagede, Sabtu (27/05/2023).   Kegiatan tersebut dihadiri oleh Sekda DIY, Kepala Dinas Disdikpora, Kepala Bank BPD, Kepala Bank Jogja, Mantri Pamong Praja Kemantren Kotagede, Danramil 08/Kotagede, Kapolsek  Kotagede dan Pejabat Koni Kota Yogyakarta.   Pada kesempatan tersebut Sekda Kota Yogyakarta Bapak Aman Yuriadijayat pihaknya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pemain karena teleh smenjunjung tinggi sportivitas selama event ini digelar. Ini adalah ajang untuk memperkokoh solidaritas.   Danramil Kapten Kav Rusdin menyampaikan, dengan adanya POR KORPRI cabor sepakbola diharapkan dapat menjadi momentum perkembangan kemajuan sepakbola di Kota Yogyakarta dan menjadikan motivasi bagi warga masyarakat agar gemar berolahraga.   Piala kejuaraan diserahk

Babinsa Patehan Bersama Satpol PP Monitoring Pasar Ngasem

Yogyakarta - Babinsa Patehan Serka Stefanus melaksanakan kegiatan patroli bersama dengan Satpol PP di pasar Ngasem Kemantren Kraton untuk memberikan rasa aman kepada pengunjung pasar. Selain melaksanakan patroli juga memonitor keamanan dan kebersihan lingkungan serta menghimbau kepada masyarakat untuk berpartisipasi dalam kegiatan zero sampah, Selasa (30/5/2023). Selain itu monitoring dilaksanakan untuk mengetahui kondisi lingkungan, fasilitas umum sehingga apabila tertib maka aktivitas masyarakat akan berjalan dengan baik karena banyak fasilitas umum yang perlu diamankan bersama sehingga patroli rutin perlu dilaksanakan. Satpol PP BKO Kemantren Kraton Sutarso menuturkan, bahwa kegiatan patroli adalah untuk menjaga keamanan dan ketertiban tempat umum seperti pasar yang merupakan tempat kegiatan masyarakat dan tempat keramaian. Di lokasi pasar banyak dipasang spanduk Kalau tidak sesuai dengan ketentuan maka akan ditertibkan oleh satpol PP sehingga tidak menyalahi aturan yang berlaku. “U

Anggota Koramil 10/Wirobrajan Rutin Sambang Sìskamling

Yogyakarta – Anggota Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Sertu Topo Setiyono melaksanakan patroli sambang Pos Kamling di wilayah Kelurahan  Patangpuluhan, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Selasa (30/05/2023) malam.   Sambang pos kamling  rutin dilakukan oleh Babinsa dan anggota Koramil 10/Wirobrajan  guna memberikan semangat kepada warga yang sedang melaksanakan ronda malam, serta menumbuhkan kesadaran warga masyarakat tentang pentingnya siskamling.  Dalam kesempatan tersebut, Sertu Topo Setiyono menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada warga yang sedang melaksanakan ronda. Disamping itu, Sertu Topo juga mengajak kepada seluruh warga masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman, nyaman dan sejahtera dengan rutin melakukan jaga siskamling. "Siskamling ini disamping sebagai Pos keamanan, bisa juga berfungsi sebagai Pos Pelayanan warga masyarakat di malam hari, apabila ada sesuatu yang Urgent (darurat). Sebab warga masyarakat yang melaksanakan jaga di

Babinsa Karangwaru Komsos Dengan Tokoh Masyarakat

Yogyakarta - Untuk menjaga hubungan silaturahmi tetap terjaga dengan baik, Babinsa Karangwaru Koramil 02/Tegalrejo, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Sertu Rubiyono melaksanakan Komsos dengan tokoh masyarakat di Ruang Nyaman Huni, Kelurahan Karangwaru, Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Rabu (29/05/2023). Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab Babinsa sebagai tanggung jawab wilayah, guna mengetahui kondisi dan perkembangan wilayah binaan. Dengan aktif melaksanakan Komsos di wilayah binaan akan meningkatkan silaturahmi dan kerjasama dengan pihak-pihak terkait seperti dengan para tokoh masyarakat. Babinsa Karangwaru Sertu Rubiyono menyampaikan, bahwa dirinya sebagai Babinsa akan selalu menjalin hubungan baik dengan semua elemen masyarakat yang ada di wilayah binaan, sehingga terbina tali silaturahmi dan kerjasama yang baik selama ini. “Selain itu berkaitan dengan masih adanya Kamtibmas di wilayah saat ini kami juga berkoordinasi tentang cara menjaga Kamtibmas di l

Partisipasi, Babinsa 14/GT Dalam Menciptakan Situasi Aman dan Kondusif

Yogyakarta - Untuk meningkatkan keamanan di wilayah Binaan, Babinsa Sosromenduran Koramil 14/Gedongtengen Sertu Asep Dwi Wahyu melaksanakan patroli pemantauan wilayah sembari memberi arahan kepada security Hotel Patra Malioboro di Jln. Sosrowijayan No. 35, Kelurahan Sosromenduran, Kemantren Gedongtengen, Selasa (30/05/2023). Sertu Asep menerangkan, hal tersebut dilakukan sebagai bentuk partisipasi guna menciptakan kondisi aman dan kondusif di lingkungan Kemantren Gedongtengen, khususnya Kelurahan Sosromenduran. “Dengan rutin kita melakukan patroli di wilayah binaannya, maka kita akan mengetahui kejadian-kejadian terkini yang terjadi terutama di wilayah binaan,” ucap Sertu Asep. Sertu Asep juga berpesan kepada Security, apabila melihat kejadian yang tidak wajar atau mencurigakan jangan sungkan-sungkan untuk menghubungi Babinsa atau Bhabinkamtibmas, pintanya.  

Jalin Silaturahmi Babinsa Kelurahan Tahunan Kunjungi TMP Kusuma Negara

Yogyakarta - TMP Kusuma Negara berada di Jalan Soga No. 02, RT 07, RW 02,  Kelurahan Tahunan, Kemantren Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Babinsa Kelurahan Tahunan Serka Sih Winardi melaksanakan silaturahmi dan komunikasi sosial ke pegawai TMP Kusuma negara, Selasa (30/05/2023). Dalam kesempatan ini Babinsa Tahunan bertemu dengan Bapak Andang dan pegawai TMP Kusuma Negara lainnya, Serka Sih Winardi menyampaikan agar selalu menjaga kesehatan, kekeluargaan dan kerukunan dengan sesama rekan kerja serta menjaga kebersihan lingkungan TMP Kusuma negara. Babinsa menjelaskan, kegiatan Anjangsana ini merupakan salah satu tugas Babinsa yang harus dilakukan secara rutin, terus menerus agar kekompakan tetap terjaga antara TNI dan masyarakat bisa terjaga dengan baik. “Melalui kegiatan ini akan terjalin silaturahmi yang baik akan tercipta suasana yang nyaman dan keakraban, sehingga memperlancar tugas tugas keseharian Babinsa,” pungkasnya.    

Babinsa Bersama Ketua Kampung Mediasi Permasalahan

Yogyakarta - Seperti yang dilakukan Babinsa Kelurahan Wirogunan Koramil 06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serka Danang Supriyadi Bersama Ketua Kampung Bintaran Bapak Andi Maulana saat menyelesaikan masalah perkelahian anak bertempat di Kantor Koramil 06/Mergangsan, Kota Yogyakarta, Selasa (30/05/2023).   Babinsa serka Danang Supriyadi Berpesan ini permasalahan perkelahian anak yang masih di bawah umur. Mari sebagai orang tua lebih peduli kepada anak batasi anak saat bermain apa bila waktu nya sudah di rumah dan jam sampai larut malam segera di cari agar tidak terjerumus kepada hal hal yang tidak dinginkan yaitu masuk dalam pergaulan bebas.   Andi Maulana selaku Ketua Kampung Bintaran sekaligus tokoh masyarakat menyampaikan, bahwa permasalahan anak jangan sampai merambat kepada permasalahan orang tua. Berikan contoh kepada anak untuk berpikir secara bijak, hidup rukun dalam dalam bertangga. Mari kita sama sama menjaga dan mendidik anak kita agar terhindar dari hal hal yang Negati

Yakinkan Wilayah Binaan Tetap Kondusif

Yogyakarta - Demi menjaga wilayah tetap aman dan kondusif, Babinsa Koramil 13/Ngampilan Sertu Eko Andriyanto melaksanakan patroli malam dengan menyambangi warga di wilayah binaan di Kampung Ngampilan, Kelurahan Ngampilan, Kemantren Ngampilan, Kota Yogyakarta, Selasa (30/05/2023).   Sertu Eko Andriyanto menyampaikan, akan selalu aktif melaksanakan pembinaan wilayah dengan anjangsana ke Toga dan Tomas yang berada di wilayah binaan. Kegiatan ini bertujuan untuk silaturahmi dan menjaga keakraban antara Babinsa dengan warga yang ada di wilayahnya.   “Dengan selalu dekat dengan warga kami akan selalu mendapatkan informasi yang terjadi di wilayah, sehingga bisa mengambil tindakan apabila terjadi perkembangan situasi,” harap Sertu Eko Andriyanto.

Babinsa Koramil 04/Danurejan Komsos Dengan Pedagang Tampah

Yogyakarta - Kopka Rulianto, Babinsa Koramil 04/Danurejan, Kodim 0734/Kota Yogyakarta, melaksanakan Komsos dengan penjual tampah di Pasar Lempuyangan, Kampung Tegal Kemuning, Kelurahan Tegal Panggung, Kemantren Danurejan,  Kota Yogyakarta, Selasa (30/5/2023). Kopka Rulianto mengatakan,"Kegiatan ini bertujuan untuk menambah dan meningkatkan hubungan silaturahmi serta menjalin komunikasi sosial dengan pedagang di Pasar Lempuyangan, sekaligus untuk mengetahui situasi dan kondisi keamanan dan ketertiban di sekitar Pasar Lempuyangan.” Dengan adanya Babinsa yang selalu melakukan pemantauan, Pedagang di pasar merasa tenang dan merasa aman, karena merasa dilindungi dan keamanan terjamin,”ungkap salah seorang Pedagang. “Dengan adanya Babinsa yang rutin melakukan kegiatan Patroli, para Pedagang di pasar merasa tenang dan merasa aman karena sering di sambangi oleh Babinsa, kami disini merasa dilindungi dan keamanan terjamin,” ungkap salah seorang Pedagang. Tidak lupa Babinsa mengajak para Pe

Danramil 08/Kotagede Hadiri Kegiatan Germas Pengendalian PTM (Penyakit Tidak Menular)

Yogyakarta - Pada kesempatan itu Danramil 08/Kotagede, Kodim 0734/Kota Yogyakarta Kapten Kav Rusdin mengikuti kegiatan Germas pengendalian penyakit tidak menular yang diselenggarakan oleh Puskesmas Kotagede 2 di Pendopo Abdi Praja Kantor Kemantren Kotagede Jalan Nyi Wiji Adisoro No. 39, Kelurahan Prenggan, Kemantren Kotagede, Senin (29/05/2023). Hadir dalam kegiatan Mantri Pamong Praja Kemantren Kotagede, Kepala KUA Kemantren Kotagede, Danramil Kotagede, Kapolsek Kotagede, Lurah Kelurahan Rejowinangun dan perwakilan warga masyarakat Kelurahan Rejowinangun. PTM (Penyakit tidak Menular) menjadi salah satu masalah kesehatan dan penyebab kematian yang merupakan ancaman global bagi pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Penyakit tidak menular (PTM) merupakan penyakit penyakit yang tidak dapat ditularkan dari orang ke orang, yang perkembangannya berjalan perlahan dalam jangka waktu yang panjang (kronis). Pada perjalanan awal, PTM sering tidak bergejala, banyak yang tidak mengetahui dan menyadari

Untuk Menjaga Kamtibmas Babinsa Tegalrejo Lakukan Sambang Kamling

Yogyakarta - Untuk menjaga kamtibmas di wilayah Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Babinsa Tegalrejo Koramil 02/Tegalrejo Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serma Tutut Subagiyo melaksanakan patroli monitoring wilayah Kelurahan Tegalrejo, Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta, Senin (29/05/2023).   Hal itu sekaligus sebagai upaya meminimalisasi tindak kejahatan, serta untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Kemantren Tegalrejo Kota Yogyakarta.   Babinsa Tegalrejo Serma Tutut Subagiyo menyampaikan, patroli dilakukan dengan menyasar tempat-tempat rawan terjadinya tindak kriminal, seperti jalan-jalan protokol dan tempat - tempat yang sering dijadikan berkumpulnya warga.   "Patroli bersama seperti ini adalah sebagai bentuk upaya kami untuk meminimalisasi tindak kejahatan, serta untuk menciptakan keamanan dan ketertiban di wilayah Kemantren Tegalrejo. Kami juga mengajak kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing-masing, agar kamtibmas selalu

Peran Babinsa Silaturahmi Bersama Aparatur Kelurahan

Yogyakarta - Serka Sarijan Babinsa Kelurahan Gedongkiwo Koramil 09/Mantrijeron Kodim 0734/Kota Yogyakarta  melaksanakan Komunikasi Sosial (Komsos) di kantor Kelurahan Gedongkiwo Kemantren Mantrijeron, Senin (29/05/2023).   Komsos merupakan salah satu kemampuan yang harus dimiliki oleh aparat kewilayahan terutama Babinsa,   Karena melalui Komsos diharapkan dapat mengetahui tentang permasalahan dan kondisi sosial di tengah masyarakat  yang menjadi tugas dan tanggung jawab dalam wilayah binaan, sekaligus untuk mendapatkan data dan fakta yang berkembang di wilayah sebagai penunjang tugas pokok Babinsa.   Pada kegiatan tersebut Serka Sarijan menuturkan kegiatan ini merupakan kegiatan rutinitas aparat kewilayahan, guna meningkatkan hubungan harmonisasi antara aparat teritorial dengan lapisan masyarakat di wilayah binaan, melalui interaksi secara langsung akan lebih mudah  terbangun hubungan yang baik dan kerjasama yang baik dengan berbagai lapisan masyarakat,” ujarnya.   Hubungan yang sudah

Babinsa Demangan Hadiri Rapat Koordinasi Review Kepengurusan KTB

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Demangan Sertu Rohman anggota Koramil 03/Gondokusuman, Kodim 0734/Kota Yogyakarta menghadiri Rapat Koordinasi Review kepengurusan KTB Kampung Pengok, kegiatan rapat tersebut berlangsung di Balai Pertemuan RW 09 Kampung Pengok, Blok (Y/4) Babinsa Kelurahan Demangan. Senin (29/05/2023). Dalam kurun waktu satu tahun KTB Kota Yogyakarta selalu mengadakan rapat tingkat RW untuk memastikan pengurus dan alat sarana dan prasarana untuk menunjang kegiatan kemanusian. Dalam kesempatan tersebut sertu Rohman mengungkapkan bahwa pembentukan pengurus KTB adalah salah satu rangkaian dalam pembentukan KTB dan simulasi penanggulangan bencana untuk memberikan pengetahuan dan informasi kepada masyarakat bagaimana bertindak jika ada bencana di wilayah, tujuannya tentu untuk mengurangi jumlah korban, setelah dilakukan kegiatan simulasi, bahwa pembentukan Kampung Tangguh Bencana (KTB), dilakukan berdasarkan usulan dari masyarakat melalui musyawarah perencanaan pembangunan yang

Jalin Silaturahmi, Babinsa Komsos Dengan Penjual Pakaian

Yogyakarta - Babinsa Purwokinanti Koramil 05/Pakualaman Kodim 0734/Kota Yogyakarta  Peltu Sriwidodo turun ke wilayah binaan untuk melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama dengan penjual pakaian, di tempat parkir Hotel Zest Jl. Gajah Mada Purwokinanti Pakualaman,  Senin (29/5/2023). Senyum sapa salam merupakan ciri khas Prajurit Teritorial, dalam bergaul dengan masyarakat, yang bertujuan untuk menambah dan meningkatkan jalinan tali silaturahmi bersama warga di wilayah binaannya. Dalam kesempatan Komsos tersebut Peltu Sriwidodo mengajak para pedagang agar selalu menjaga kebersihan lingkungan sekitar, terlepas dari hal itu, yang terpenting sebagai Babinsa terpanggil untuk memantau situasi keamanan, ketertiban dan kebersihan di lingkungan wilayah binaan. "Dengan selalu terjaganya lingkungan yang bersih, tentunya akan membuat warga masyarakat dan pedagang merasa lebih nyaman disaat bertransaksi jual beli," jelas Peltu Sriwidodo. 

Pengecekan Ulang Lahan RTHP Di RW 12 Wirobrajan Oleh Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta

Yogyakarta - Kelurahan Wirobrajan bersama Babinsa Kelurahan Wirobrajan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta turut serta mendampingi Dinas Lingkungan Hidup Kota Yogyakarta dan Tim dalam pengecekan ulang dan identifikasi lahan Pemerintah Kota Yogyakarta pada Kawasan yang akan digunakan RTHP di RW 12 Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan, Kota Yogyakarta, Senin (29/05/2023).   Tim tersebut terdiri dari Kepala Dinas DLH Kota Yogyakarta Bapak Sugeng Darmanto, AKAMKS Pengelolaan RTHP (Ruang Terbuka Hijau Publik) Ibu Rina Aryati, ST., M.Eng. Tim perencanaan pembangunan RTHP RW 12 Kelurahan Wirobrajan  dan didampingi oleh Jawatan Kemakmuran Kemantren Wirobrajan, Lurah Kelurahan Wirobrajan Sri Suwardani, S.Sos. Babinsa Kelurahan Wirobrajan, Ketua LPMK Kelurahan Wirobrajan, Ketua Kampung Ketanggungan, Ketua RW 12, Ketua RT 58 dan warga masyarakat RW 12 Kelurahan Wirobrajan.   Tim ini bergerak sebagai tindak lanjut dari permintaan Kelurahan Wirobrajan dan warga masyarakat RW 12 K

Silaturahmi Kesbangpol Kota Yogyakarta Dengan Ormas Paksi Katon

  Yogyakarta ­­- Guna mewujudkan mitra dalam pemecahan masalah yang ada di lingkungan masyarakat (aksi) Kesbangpol Kota Yogyakarta melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan Ormas Paksi Katon yang dilaksanakan di kantor Sekretariat Ormas Paksi Katon Jl. Ngadisuryan No. 1 (Gajahan) Kelurahan Patehan alun-alun selatan Yogyakarta, Senin (29/05/2023).   Ketua Umum FKPM Paksi Katon DIY Muchammad Suhud S.H. dalam sambutannya mengatakan bahwa Kraton sebenarnya tidak mempunyai tenaga keamanan secara fisik maupun khusus dan kami menyadari kalau Kraton mempunyai banyak kegiatan, oleh karena itu saya mempunyai inisiatif untuk membentuk tim keamanan budaya secara fisik untuk membantu dalam kelancaran kegiatan kraton.   Tugas utama kami adalah ikut serta untuk mengamankan kegiatan Kraton selain itu kami juga melaksanakan kegiatan sosial yang bersinggungan langsung dengan masyarakat," terangnya.    Sementara dalam kesempatan yang sama Kabid Poldagri dan Ormas Bakesbangpol Kota Yogyakarta Laksmi P

Babinsa Koramil 14/Gedongtengen Komsos Dengan Manajemen Hotel Whiz Malioboro

Yogyakarta - Untuk menjaga hubungan silaturahmi tetap terjaga dengan baik, Babinsa Sosromenduran Koramil 14/Gedongtengen Sertu Asep Dwi Wahyu bersama Survailen Kelurahan Sosromenduran Bapak Irwan melaksanakan Komsos dengan pihak manajemen Hotel Whiz Malioboro di jalan Dagen No. 08, Kelurahan Sosromenduran, Kemantren Gedongtengen, Senin (29/05/2023). Kegiatan Komsos ini merupakan salah satu tugas dan tanggung jawab Babinsa dan Survailen sebagai aparat kewilayahan yang mempunyai tanggung jawab wilayah, guna mengetahui kondisi dan perkembangan wilayah binaan. Dengan aktif melaksanakan Komsos di wilayah binaan akan meningkatkan silaturahmi dan kerjasama dengan pihak-pihak terkait seperti dengan para manajemen Hotel Whiz. Kedatangan Sertu Asep dan Bapak Irwan disambut hangat oleh Ibu Anya selaku HRD Hotel dan para Staf Hotel Whiz Malioboro. Dengan penuh keharmonisan berbincang-bincang mengenai berbagai masalah Kamtibmas dan kebersihan lingkungan. Sertu Asep menyampaikan bahwa Babinsa akan s

Berikan Rasa Aman Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Giwangan Pantau Tempat Wisata Embung Lepen

Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Giwangan Koramil 07/Umbulharjo Serda Hartono melaksanakan pemantauan di obyek wisata Bendung Lepen. Kegiatan dilaksanakan langsung di obyek wisata untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pengunjung, Senin (29/5/2023). Serda Hartono mengatakan, bahwa wisata Bendung Lepen merupakan salah satu tempat wisata yang berada di wilayah binaannya. Cocok untuk dinikmati pada saat libur bersama keluarga. Selain memantau keamanan, ketertiban kepada para pengunjung juga mengawasi pengunjung yang sedang bermain di pinggiran sungai. Menurut Serda Hartono, penting adanya pengawasan dan himbauan untuk mengantisipasi hal yang tidak diinginkan terjadi, terutama bagi pengunjung saat main-main di tepi sungai di lokasi tersebut. “Himbauan kita lakukan supaya para pengunjung lebih waspada saat akan bermain di tepi sungai supaya tidak tercebur, termasuk barang bawaan seperti Hp,” ucapnya. Kegiatan pemantauan dan pengamanan di sungai Bendung Lepen tersebut sebagai wujud

Babinsa Ngupasan Ikut Serta Mengamankan Kegiatan Karnaval Merdeka Belajar

   Yogyakarta - Babinsa Ngupasan Koramil 12/Gondomanan Kota 0734/Kota Yogyakarta Serka Kuntoro Wiratmaja Bersama Polsek Gondomanan dan Linmas Kemantren Gondomanan melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan acara kegiatan  karnaval Merdeka Belajar dengan tema   "Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar" bertempat di Jl Margomulyo, Kelurahan Ngupasan, Kemantren Gondomanan, Kota Yogyakarta, Minggu (28/05/2023).   Kegiatan karnaval Merdeka Belajar yang diadakan oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan riset dan teknologi dalam  rangka malam puncak  peringatan hari pendidikan Nasional di ikuti kurang lebih 500 orang pelajar,dengan Rute  Kegiatan yang dilalui, star Benteng Vredeburg Yogyakarta,Jl Margomulyo,Titik Nol Km, Jl Senopati ,Taman Pintar dan masuk melintas di benteng dengan menampilkan Kesenian Karawitan, Tari, Pameran seni  kriya dan Video Mapping. Acara tersebut tampak hadir di panggung kehormatan, Nadiem Anwar Makarim  dan  Ibu Franka Makarim ( Menteri Pendidik

Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Komsos Dengan Kepala Sekolah SD Surokarsan

  Yogyakarta - Guna meningkatkan hubungan kerja yang baik di wilayahnya, Babinsa Koramil 06/Mergangsan Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serka Danang Supriyadi bersama Bhabinkamtibmas Bripka Ervan melaksanakan Komsos dengan Kepala Sekolah SDN Surokarsan Ibu Temu S.Pd yang Berada di Kantor kepala Sekolah SDN Surokarsan, Jl.Basuki, Surokarsan, Wirogunan, Mergangsan, Kota Yogyakarta, Senin ( 29/05/2023). Tujuan Komsos dengan Kepala Sekolah secara langsung hasilnya akan lebih efektif. Sebab, Komsos ini merupakan tugas dan tanggung jawab Babinsa dan Bhabinkamtibmas untuk mengetahui perkembangan situasi di sekolah-sekolah di wilayah binaan. Disamping itu untuk lebih mempererat hubungan antara Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Guru-guru di Sekolah. “Kegiatan Komsos seperti ini, harus rutin dilakukan sambil melaksanakan aktivitas sehari-hari di wilayah Binaan. Dengan Komsos kita bisa saling menjaga hubungan emosional serta bertukar pikiran mengenai hal-hal yang terjadi pada siswa/siswi disekolah,” pungkas

Komsos Dengan Warga, Babinsa Himbau Jangan Mudah Terprovokasi

   Yogyakarta - Babinsa Gunungketur Koramil 05/Pakualaman Serda Kirpan melaksanakan kegiatan Komsos dengan masyarakat di Kp. Margoyasan Jl. Sultan Agung Pakualaman, Kota Yogyakarta, Minggu (28/05/2023). Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk menjalin silaturahmi yg baik dan mempererat hubungan kekeluargaan antara Babinsa dengan semua warga binaan sehingga tercipta suasana yang harmonis dalam setiap pelaksanaan tugas Babinsa di lapangan. Sembari duduk santai di sebuah warung kaki lima Serda Kirpan memberikan himbauan tentang kamtibmas kepada warga yang berada di warung. Dalam obrolan nya dengan warga Babinsa menyampaikan, agar tidak mudah terprovokasi dengan isu yang belum jelas kebenarannya. “Kita jangan mudah terprovokasi dengan isu yang belum jelas kebenarannya, yang  dapat menimbulkan kesalahpahaman  sehingga mengakibatkan ketidak harmonisan antara sesama warga," ujar Serda Kirpan .  

Babinsa Menghadiri Dongeng Untuk Anak Didik Paud

   Yogyakarta - Babinsa Panembahan Serka Dandun menghadiri acara Dongeng  Anak Didik Paud yang bertempat di aula Kelurahan Panembahan Kemantren Kraton. Kegiatan ini dalam menyemarakkan program merdeka belajar kepada anak-anak Paud dengan bergerak bersama komponen wilayah Kemantren Kraton, Minggu (28/5/2023). Acara Dongeng anak Paud juga dihadiri oleh Lurah Panembahan RM Bunturo sebagai pemerhati anak yang juga ikut memberikan edukasi kepada anak didik Paud supaya belajar dengan riang dan gembira melalui berbagai alat belajar berupa permainan yang menarik. Sebagai pendongeng adalah Kak Bimo dengan pendampingan dari Bunda Paud Kemantren Kraton dengan memberikan edukasi kepada anak-anak agar bertambah pintar dan cerdas serta menimbulkan semangat untuk saling mengenal dengan sebayanya untuk bermain. Serka Dandun mengatakan, “Dongeng ini juga akan bermanfaat bagi tumbuh kembang berfikir anak dengan belajar mereka untuk generasi yang cerdas dan pandai dengan banyak cerita atau dongeng sangat

Pererat Hubungan Dengan Masyarakat, Babinsa Koramil 13/Ngampilan Laksanakan Komsos Di Warung Makan

Yogyakarta - Babinsa Koramil 13/Ngampilan Kopka Eko Santosa melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaannya bertempat di salah satu warung makan yang berlokasi di Kampung Serangan, Kelurahan Notoprajan, Kemantren Ngampilan, Kota Yogyakarta, Senin (29/05/2023). Pada kesempatan Komsos nya Babinsa Kopka Eko Santosa menyampaikan kepada pemilik warung makan agar mengutamakan kebersihan dagangannya. Serta menyampaikan kepada warga yang sedang duduk bersama juga agar saling peduli dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di lingkungan. Dalam perbincangannya dengan warga, Kopka Eko Santosa juga  menghimbau kepada warga untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan serta turut dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kita semua dapat menjaga dan meningkatkan kesehatan diri baik pribadi maupun keluarga yang mana saat ini kita dihadapkan dengan situasi cuaca yang ekstrim yang bisa menyebabkan tubuh kita rentan terkena demam dan flu”, pungkasnya. .  

Babinsa Dampingi Petugas Laksanakan Pengecekan Kesehatan Lansia

  Yogyakarta – Babinsa Bener Koramil 02/Tegalrejo Kodim 0734/Kota Yogyakarta Serma Mulyono melaksanakan monitoring dan pendampingan petugas kesehatan dalam pengecekan kesehatan warga lansia di Balai Rakyat 01 Bener, Kelurahan Bener, Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta,  Minggu  (28/05/2023). Pendampingan dalam pengecekan kesehatan ini sebagai wujud kepedulian akan kesehatan warga dan juga sebagai wujud sinergitas dengan petugas kesehatan terutama kepada Puskesmas Tegalrejo Kemantren Tegalrejo. Babinsa Bener Serma Mulyono mengatakan, “Bahwa salah satu bentuk upaya menjaga kesehatan orang yang sudah lanjut usia ataupun remaja yaitu dengan melakukan tes kesehatan. Hal ini penting agar masalah kesehatan dapat dideteksi dan ditangani sedini mungkin sebelum berkembang menjadi kondisi yang lebih serius”. “Dengan adanya petugas puskesmas yang mau masuk ke wilayah, sangat mempunyai peran penting dalam membantu kesehatan masyarakat, terutama para Lansia yang rentan akan penyakit. Untuk

Ciptakan Hidup Sehat, Babinsa Wirobrajan Sambangi Posko Bank Sampah Arjuna Sejahtera

Yogyakarta, - Sampah adalah sisa kegiatan sehari hari manusia atau proses alam yang berbentuk padat berupa zat organik atau anorganik bersifat dapat terurai dan tidak dapat terurai yang dianggap tidak berguna lagi dan dibuang. Sampah ini apabila tidak dikelola dengan baik, pencemaran dapat merusak lingkungan dan berdampak buruk bagi kesehatan dengan timbulnya berbagai macam penyakit. Pencemaran lingkungan tidak hanya berdampak pada manusia tetapi juga kehilangan makhluk hidup lainnya seperti hewan dan tumbuhan.  Menyikapi hal tersebut diatas, Babinsa Kelurahan Wirobrajan Koramil 10/Wirobrajan Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serda Tri Maryaka menyambangi Posko Bank Sampah "Arjuna Sejahtera" yang bertempat di Jalan Arjuna Rw. 10 Kelurahan Wirobrajan, Kemantren Wirobrajan Kota Yogyakarta, Minggu (28/05/2023). Serda Tri Maryaka menyambangi Bank Sampah Arjuna Sejahtera pada saat dilakukan pemilahan sampah anorganik yang dapat dimanfaatkan dan bernilai ekonomis seperti kardus, botol pl