Yogyakarta - Babinsa Kelurahan Sorosutan Koramil 07/Umbulharjo Kodim 0734/Kota Yogyakarta, Serda Wiwiet Nugroho melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan mitra diwilayah binaan, komsos kali ini dilakukan bersama dengan pekerja pengolahan sampah Nitikan di Jalan Nitikan Baru Sorosutan, Kemantren Umbulharjo, Kota Yogyakarta, Minggu (29/6/2025).
Serda Wiwiet mengatakan bahwa Komsos bertujuan untuk memelihara komunikasi dan silaturahmi antara warga dengan TNI. Komsos adalah salah satu upaya untuk menjaga tali silaturahmi antara TNI AD dengan warga, khususnya diwilayah binaan.
Dalam pertemuan itu ada beberapa hal yang disampaikan antara lain, Babinsa menghimbau kepada para pekerja agar selalu menjaga kesehatan dan keselamatan dalam melaksanakan kegiatan karena mereka bekerja, Babinsa juga menghimbau kepada pekerja kebersihan agar selalu menjaga kekompakan dan selalu meningkatkan kesadaran tentang kebersihan .
"Banyak manfaat yang didapat dari kegiatan Komsos ini, selain mempererat hubungan silaturahmi, keadaan situasi di wilayah juga dapat terus termonitor, sehingga mencerminkan kepedulian seorang Aparat Teritorial kepada masyarakat di wilayah binaannya," pungkasnya.
Komentar
Posting Komentar